Search This Blog

Sunday, 13 May 2018

Pesawat kargo menjadi alternatif saat tiket penumpang habis

ilustrasi, - Jubi/Dok
Wamena, Jubi- Keberadaan pesawat kargo menjadi alternatif ketika tiket penumpang habis memasuki hari besar dan libur panjang. Hal itu terjadi saat perjalanan dari Bandara Wamena ke Jayapura selama dua pekan ini.
“Saya mau ke Jayapura tetapi tiket di loket dan travel habis, jadi saya bayar pakai pesawat kargo ke Jayapura " ujar seorang penumpang asal Wamena, Thinus Asso, kepada wartawan, Sabtu (12/5/201).
Dia menjelaskan tiket yang dijual di loket habis sampai tanggal 17 Mei 2018. Asso yang hendak ke Jayapura karena ada urusan, terpaksa membayar orang di pesawat kargo Rp 1,8 juta.
Asso tak sendiri, upaya memanfaatkan pesawat cargo itu juga dilakukan beberapa penumpang lain, termasuk pejabat dari kabupaten di wilayah pegunungan tengah yang hendak ke Jayapura. Terbukti harga tiket pesawat kargo tujuan Jayapura pada hari Minggu (13/5/018) ditawarkan Rp 2 juta.
Sebelumnya kepala pelaksana harian kepala unit penyelenggara bandar udara (UPBU) Ferdy Halatu, mengatakan meski harga tiket masih normal, namun animo pengguna pesawat penumpang saat menjelang libur panjang dan hari besar sangat tinggi.
“Sehingga tiket habis, kami lihat tak ada indikasi adanya permainan harga dari airline atau maskapai,”  kata Ferdy.
Ia memastikan saat ini harga tiket terendah Rp 475 ribu dan tertinggi Rp 850 ribu, atau masih sesuai peraturan pemerintah. Secara detail ia menyebutkan pesawat Trigana masih menjual harga Rp 835 ribu dan Wings Rp 800 ribu, sedangkan dan NAM Air juga sama Rp 800 ribu. (*)

Sunday, 1 October 2017

Kapal Ngapulu buka layanan di Kaimana

Kapal Ngapulu, saat bersandar di dermaga kaimana, sabtu 30/9/2017, jubi/jacob
(O Enda Ngga Pulu nogo aret kwe, Ngapulu ekarak ap yi iya kagi)
Kaimana, Jubi-Kapal Ngapulu membuka layanan angkut dari Dermaga Kaimana. Kehadiran kapal itu ditandai dengan bersandar pada Sabtu(30/9/2017).
“Kehadiran kapal Ngapulu menambah layanan angkutan dari tiga kali kapal penumpangyang sebelumnya sandar,” kata Kepala Unit Pelayanan Pelabuhan Laut Kaimana, Marcus Komendong, dalam keterangan kepada Jubi, minggu (1/10/2017).
Marcus menyebutkan kehadiran kapal itu menambah layanan masyarakat Kaimana yang ingin menikmati moda transportasi secara baik.
Hadirnya kapal Ngapulu akan diimbangi dengan kelanjutan pembanggunan dermaga yang saat ini telah diusulkan sebesar Rp 15 Miliar. “Untuk tahun depan membangun Trestel kiri dan kanan,” kata Marcus menambahkan.
Anggota DPRD Kaimana, Lewi Oruw, menilai kehadiran kapal itu mampu mengurangi kerinduan masyarakat terhadap layanan transportasi laut terobati. “Artinya kalau sudah sandar berarti kami tidak repot karena dapat membantu masyarakat,” kata  Lewi.
Ia berharap hadirnya kapal Ngapulu mampu menurunkan harga harga barang kebutuhan pokok bisa lebih murah lagi. “Terutama bagi pedangang yang mengunakan moda transportasi KM Ngapulu,”katanya .(*)

Friday, 29 September 2017

Pernah Punya Rasa Takut Menjelang Naik Pesawat? Ini cara penyembuhannya!

Pertanyaan saya benar, "Apakah Anda, seperti saya dulu, merasa takut menjelang jalan-jalan menggunakan pesaswat terbang?" Ini disebut Phobia penerbangan. Dalam Wikipedia.org disebutkan sebagai berikut
Fear of flying is a fear of being on an airplane (aeroplane), or other flying vehicle, such as a helicopter, while in flight. It is also referred to as flying phobiaflight phobiaaviophobia or aerophobia (although the last also means a fear of drafts or of fresh air).[1] 
Flight phobia, aviophobia atau aerophobia adalah bagian dari kelompok "phobia", rasa takut kepada hal-hal, benda obyek, kegiatan, bunyi, warna, rasa tertentu.

Phone yang jenis ini biasanya sebenarnya berhubungan atau bagian dari phobia yang lain, dan secara umum berasal dari "rasa takut".

Dalam Universal Healing Tao System (UHTS) kita diberitahu dengan jelas di mana tahta/ alamat tempat tinggal dari setiap emosi. Saya sudah bicara banyak di facebook.com maupun di dalam menceritakan kisah saya, atau juga di blog UHTS saya, bahwa alamat dari emosi "cinta" ada di hati/ jantung. Dan sekarang satu lagi emosi, yaitu RASA TAKUT, dengan markas besar atau istana-nya di Buah Pinggang (Kidneys).

Buah Pinggang itu merupakan istana air.

Air dan dingin, air dan ketenangan, air dan ketakutan, air dan kegelapan saling berhubungan. Rasa takut biasanya muncul sangat erat kaitannya dengan "rasa dingin".

Oleh karena itu, pada saat Anda banyak sekali rasa takutnya, usahakan supaya Anda mengurangi rasa dingin, atau kurangi tempat-tempat di mana ada rasa dingin sebanyak mungkin, atau panaskan tubuh Anda. Kalau di kampung-kampung di Pegunungan Tengah Papua, kita perlu buatkan api dan tinggal dekat api. Kalau di kota-kota, kita perlu kain atau pakaian menutup bagian yang kita rasa dingin.

Khususnya pada saat naik motor di darat atau di air (danau, sungai, laut), kita perlu ingat untuk selalu membungkus tubuh kita dengan kain, walaupun kita tidak kedingingan dan tidak menggigil. Kita lakukan ini karena ada "rasa takut" yang menghantui hidup kita.

Itu cara paling pertama dan mendasar.

Cara kedua, ialah dengan rumus UHTS, yaitu dengan senyum kepada buah pinggang kita sendiri setiap saat kita merasa takut. Kita harus berkunjung ke Istana Rasa Takut, ke buah pinggang dan membuat sang raja rasa takut, buah pinggang, merasa tidak takut, dengan cara senyum kepadanya. Dengan bersenyum kepadanya, maka ia akan merasa keadaan semuanya baik-baik saja.

Sebagaimana saya sudah sebutkan dalam catatan facebook.com maupun di blog saya yang lain, "senyum", energi bersenyum begitu dahsyat kekuatannya. Ia sanggup merubah apa saja yang negatif menjadi energi-energi yang berdaya-guna dan berdaya-cipta buat kita manfaatkan dalam kehidupan kita.

Kalau tidak tahu senyum, latihan senyum dulu. Kalau biasanya senyum dengan mudah, ya, langsung saja pada saat rasa takut, senyumlah kepada buah pinggang Anda, kedua-duanya, di kiri dan di kanan. Lakukan ini berkali-kali, dalam beberapa tahun.

Lama-lama Anda akan heran, rasa takut naik pesawat akan hilang total, dan malahan maneuver pesawat di udara akan menjadi sebuah kenikmatan tersendiri setelah itu, sama persis seperti yang sekarang ini saya sudah alami.

Wednesday, 26 April 2017

Batik Air Masuk Manokwari, Bupati : Bandara Sudah Harus Dikembangkan

Maskapai Penerbangan Batik Air

MANOKWARI, Cahayapapua.com— Maskapai penerbangan Batik Air akan melayani rute penerbangan Manokwari-Jakarta. Peluncuran perdana akan dilakukan pekan ini.

Semua persiapan sudah disiapkan oleh pihak maskapai tersebut dan siap melayani masyarakat Manokwari.

Menanggapi hal ini, Bupati Manokwari Demas Paulus Mandacan mengatakan, dengan masuknya Batik Air di Manokwari tentu saja perlu ditunjang dengan bandara yang sesuai standar.

“Batik Air masuk Manokwari 29 April 2017, dengan ini maka kita harus kembangkan bandara ke depan terutama perpanjangan bandara,” ujar bupati Manokwari, belum lama ini.

Terkait pembebasan lahan, bupati menuturkan telah menyiapkan anggaran sebesar Rp 30miliar. “Pemda Manokwari siapkan Rp 30 miliar, kita lihat pembebasan lahan sampai dimana. Kita sesuaikan dengan kemampuan keuangan daerah,” tuturnya.

Setelah penyerahan DPA, orang nomor satu di Manokwari ini mengatakan telah membentuk tim penilai untuk menilai pembebasan lahan ini.

“Sudah ada tim penilai nanti mereka menentukan dengan anggaran Rp 30 miliar pembebasan lahan sampai dimana apakah polisi tidur tiga belas atau lewat,” ucap bupati.

Ia juga menambahkan anggaran Rp 30 miliar yang disiapkan untuk pembebasan lahan, termasuk tanah dan bangunan yang telah didirikan serta tanaman.
Pesawat Batik Air yang terbangkan ke Manokwari adalah jenis boing 737 seri 400-500. Layanan penerbangan akan dilakukan setiap hari. (ACS)

Monday, 24 April 2017

Dishub Papua bangun komunikasi dengan operator penerbangan

Ilustrasi Penerbangan di Papua - IST
Jayapura, Jubi - Dinas Perhubungan (Dishub) Provinsi Papua terus membangun komunikasi dengan operator penerbangan yang beroperasi di Bumi Cenderawasih. Hal ini dilakukan untuk mendapat pelayanan penerbangan yang maksimal.

Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Papua, Reky D Ambrauw mengaku belum lama ini pihaknya telah bertemu dengan operator penerbangan untuk mendengar langsung apa yang menjadi masukan dan perlu ditingkatkan.

"Jadi dalam pertemuan kami membangun komunikasi dengan operator penerbangan, selain itu mereka menyampaikan informasi program kerja di tahun 2017, hal ini tentu berkaitan dengan optimalisasi pelayanan penerbangan di Papua," kata Reky kepada wartawan, di Jayapura belum lama ini.

Menurut ia, pihaknya juga telah meminta agar operator penerbangan di Papua untuk bersinergi dengan Pemerintah Provinsi Papua, terutama dalam turut serta membantu mempromosikan penyelenggaraan Pekan Olahraga Nasional (PON) XX tahun 2020 di Papua.

"Kita ketahui, transportasi utama di Papua 80 persen menggunakan pesawat, untuk itu kami berharap ke depan operator penerbangan bisa bersinergi dengan pemerintah provinsi Papua dalam melayani masyarakat," ucapnya.

Disamping itu, ujar ia, pihaknya juga mengharapkan dukungan dari operator penerbangan untuk pelaksanaan PON 2020, meski masih menyisakan beberapa tahun, tetapi dirinya menilai bisa diprogramkan oleh operator penerbangan terutama menyangkut promosi.

"Ya, kami harapkan dukungan dari operator penerbangan untuk pelaksanaan PON di Papua, kami juga membicarakan waktu penerbangan karena tentu pada saat PON nanti, penerbangan di Papua meningkat drastis," kata Reky.

Sementara itu, General Manager Adventist Avition Indonesia, Moldy Mambu menilai, langkah Pemerintah Provinsi Papua dalam penyelenggaraan PON 2020 cukup positif, terutama untuk menggelorakan olahraga di Papua.

Untuk itu, lanjutnya, pihaknya pada prinsipnya siap mendukung penuh. Seperti pemasangan logo di pesawat, serta promosi PON.

"Saya pikir kita sepakat karena ini demi penyelenggaraan PON di Papua," kata Moldy.

Hal yang sama juga disampaikan Garry Robert, seorang pilot penerbangan Adventist Avition Indonesia yang menilai langkah positif Pemerintah Provinsi Papua harus mendapat dukungan yang serius dari setiap operator penerbangan.

"Tentu kami juga akan membantu, apalagi penerbangan ini sudah membantu banyak masyarakat Papua, terutama untuk melayani pasien di daerah-daerah terpencil di Papua," tutupnya. (*)

Saturday, 22 April 2017

Bupati Abock Busup: Tiket Hercules ke Dekai Rp450 ribu per orang

Pesawat Hercules milik TNI AU, yang melayani cargo dan penumpang - Jubi
Yahukimo, Jubi – Bupati Abock Busup, MA mengatakan pesawat Hercules milik TNI AU, yang melayani cargo dan penumpang, dari dan ke kota Dekai, ibukota Kabupaten Yahukimo, memberikan biaya yang lebih murah bagi masyarakat.

“Harga tiket dan timbangan barang penerbangan pesawat Hercules sangat murah. Untuk biaya cargo Rp7.500 dan Rp450 ribu untuk tiket penumpang,” kata bupati dalam sambutannya pada acara penutupan Turnamen Bupati Cup di Lapangan Yahukimo Bangkit, Rabu (19/4/2017).

Pesawat ini melayani rute Timika-Dekai; Dekai-Merauke; Merauke-Dekai; Dekai-Jayapura; dan Jayapura-Dekai. Hercules ini telah melakukan penerbangan perdananya dengan mendarat di Bandar Udara Nop Goliat Dekai pada Sabtu, 15 April 2017, tepat satu tahun usia kepemimpinan Bupati Abock Busup dan Wakilnya Yulianus Heluka.

Seperti diketahui, sebelum Hercules, dua perusahaan maskapai penerbangan lainnya telah melayani masyarakat Yahukimo, yakni Trigana Air Service (jenis ATR dan Boeing 373-300) dan Lion Air Group (Wings Air jenis ATR 72-600). Dan, pesawat berukuran lebih kecil.

Bupati Abock menjelaskan tujuan kerjasama dengan memasukan pesawat Hercules adalah untuk membantu meringankan biaya transportasi khususnya masyarakat Yahukimo dan menekan harga pasaran menjadi serendah mungkin.

Melalui kehadiran Hercules ini, Bupati Abock mengharapkan para karyawan cargo di bandara menerapkan harga yang telah disepakati antara pemerintah Yahukimo dan pihak maskapai tersebut.

“Kami (pemda) berikan subsidi untuk pesawat ini supaya harga murah, masyarakat juga terbantu. Seperti cargo sudah kita sepakati di 7.500 rupiah jadi kami sangat minta supaya tidak dipermainkan, jangan tambah sampai 10 ribu rupiah. Tidak boleh,” tegas bupati.

Bupati juga meminta para pengusaha yang bekerja didaerahnya untuk menerapkan harga yang standar, sehingga masyarakat tidak mengalami kesulitan. Untuk menyeragamkan harga, bupati menuturkan akan mengeluarkan aturan melalui surat Keputusan Bupati Yahukimo secepatnya untuk menormalkan harga di pasaran.

Dihubungi terpisah, Kepala Dinas Perhubungan Yakober Mendila, MT ketika ditemui Jubi dikantornya menjelaskan bahwa pesawat Hercules akan melakukan penerbangan dua-tiga kali tiap bulannya.

“Penerbangan pesawat ini dua atau tiga kali sebulan. Sewaktu-waktu Pemda bisa bermohon kalau ada kekosongan sembako atau bahan pokok lainnya,” jelas Yakober.

Pada pekan besok, Yakober mengatakan akan ada jadual terbang Hercules dari Sentani ke Dekai untuk mengangkut bahan kebutuhan pokok untuk wilayah Yahukimo. Sehingga, bagi calon penumpang yang ingin menggunakan jasa ini dapat menghubungi pihak penyedia jasa layanan Hercules.

“Hari Selasa (25/4) atau Rabu (26/4) Hercules akan terbang ke Yahukimo angkut bahan pokok. Bagi pegguna jasa Hercules rute Sentani-Dekai untuk angkutan cargo atau barang-barang lainnya dapat menghubungi petugas lanud di Sentani, Pak Kairul +6282197961942,” katanya. (*)